Bupati Dompu, Kader Jaelani Sedang Berbincang Dengan Gubernur NTB, Dr.H.Zulkiflimansyah,M.Sc di Pandopo Gubernur.
Dompu,-pasca banjir bandang susulan yang terjadi di wilayah Kecamatan Huu Kabupaten Dompu NTB yang terjadi selasa lalu, rupanya membuat Bupati Dompu Kader Jaelani tidak tinggal diam.
Sebagai langkah serius dalam upaya menanggulangi bencana banjir bandang yang menimpa Desa Daha, Desa Marada dan sekitarnya yang sudah dua kali terjadi, Bupati Dompu langsung menghadap Gubernur NTB Dr.Zulkiflimansyah,M.Sc di Pandopo Gubernur.
Kedatangan Bupati Dompu tersebut untuk meminta rekomendasi Gubernur NTB sebagai bentuk ketaatan dan tidak melangkahi pemerintah Propinsi NTB untuk menghadap Kepala BNPB, Letnan Jenderal TNI Doni Monardo untuk mengantarkan secara langsung proposal yang berkaitan dengan penanggulangan bencana di daerah, bahkan langkah emergency Bupati Dompu ini justeru mendapat respon positif dari Pemerintah Provinsi NTB.
Bupati Dompu, Kader Jaelani yang dikonfirmasi via telepon pribadinya Jumat (12/03) sekitar pukul 16.30 wita mengatakan, kunjungan Bupati Dompu di Pandopo Gubernur NTB dilakukan untuk meminta rekomendasi dari Gubernur untuk menghadap Kepala BNPB dengan tujuan untuk mengajukan proposal penanggulangan bencana yang terjadi di daerah kabupaten Dompu.
karena menurut Bupati Dompu, bencana banjir bandang yang terjadi selama dua kali di wilayah Kecamatan Huu Kabupaten Dompu hingga membuat puluhan warga korban banjir kehilangan tempat tinggal ini, menjadi pusat perhatian pemerintah daerah kabupaten Dompu sendiri untuk mencarikan solusi nya guna membantu para korban banjir yang terdampak akibat bencana banjir tersebut.
"Bukannya saya mau melangkahi Pemerintah Provinsi tapi karena sifatnya emergency maka saya harus segera menghadap kepala BNPB di Jakarta untuk segera mengajukan proposal penanggulangan bencana ini secepatnya agar apa yang menjadi harapan kita semua bisa tercapai dan cepat teratasi,"kata Bupati Dompu.
Selain Bupati Dompu juga hadir Walikota Bima bersama jajarannya, kedua petinggi di daerah Kabupaten Dompu dan Kota Bima ini sama-sama mendatangi Gubernur NTB untuk meminta rekomendasi guna menghadap Kepala BNPB terkait dengan proposal penanggulangan bencana di daerah.(amin)