Top Menu

kegiatanNews

Mubes IV Lamdo Direncanakan Akan Dibuka Wakil Bupati Dompu

Redaksi
Jumat, 08 Oktober 2021, Oktober 08, 2021 WAT
Last Updated 2021-10-08T13:16:41Z
Wakil Bupati Dompu, H. Syahrul Parsan, ST, MT bersama Ketua Panitia Pelaksana Mubes IV Lamdo, Sarwon Al Khan, S.Sos.

Dompu,-Musyawarah Besar (Mubes) ke-IV Lembaga Adat Masyarakat Donggo (Lamdo) Kabupaten Dompu yang akan berlangsung pada Sabtu (09/10) sekitar pukul 08.00 Wita di Gedung Serbaguna Sori Utu Kecamatan Manggelewa direncanakan akan dibuka secara langsung oleh Wakil Bupati Dompu, H. Syahrul Parsan, ST, MT.

Hal itu diketahui setelah Ketua Panitia Pelaksana, Sarwon Al Khan, S.Sos didampingi Humas, Hambaly Ama La Beby menemui dan bersilaturahmi dengan Wakil Bupati Dompu diruang kerjanya pada Kamis (7/10).

Ketua Panitia Pelaksana Mubes IV Lamdo, Sarwon Al Khan, S.Sos mengatakan, Wakil Bupati Dompu mengapresiasi adanya kegiatan Mubes Lamdo ini. Bahkan Wakil Bupati Dompu juga meminta agar Mubes ini Lamdo ini diharapkan bisa mempererat persatuan dan kesatuan, menjaga situasi daerah yang kondusif serta bisa mendukung dan membantu program Pemerintah Kabupaten Dompu dalam mewujudkan Dompu yang "Mashur", tanpa membedakan suku, etnis dan ras.

"Saya mengajak pada kita semua untuk memupuk rasa persatuan dan kesatuan. Lamdo harus menjadi garda terdepan dalam hidup bermasyarakat. Kalau ada permasalahan yang dihadapi, mari kita kedepankan asas musyawarah dan mufakat yang baik sehingga tercipta suasana yang aman dan kondusif,"kata Sarwon mengutip perkataan Wakil Bupati Dompu.

Disampaikan Sarwon bahwa Wakil Bupati Dompu menyatakan siap hadir pada kegiatan Pembukaan Mubes tersebut, jika dirinya tidak berhalangan."Insyaallah jika tidak ada halangan, maka Wakil Bupati Dompu akan hadir,"ucap Sarwon.

"Atas nama Ketua Panitia Pelaksana Mubes IV Lamdo saya menyampaikan terima kasih pada Wakil Bupati Dompu atas waktunya menerima Panpel dan kesiapannya membuka Mubes,"imbuh pemilik Media Online Lakey News ini.(amin)

TrendingMore