Top Menu

DompuNews

Darurat Banjir, Wabup Langsung Rakor Bersama OPD Terkait

Redaksi
Rabu, 24 Maret 2021, Maret 24, 2021 WAT
Last Updated 2021-03-25T05:40:58Z
Dompu,-Pasca banjir bandang yang menghantam 7 desa dan kelurahan di kecamatan Dompu dan Kecamatan Woja Kabupaten Dompu NTB Rabu (24/03) sekitar pukul 17.30 wita tadi malam, Wakil Bupati Dompu, H.Syahrul Parsan,ST,MT Langsung menggelar rapat koordinasi (rakor) diruang rapat wakil Bupati Dompu Kamis (25/03) sekitar pukul 09.00 wita.

Dalam rakor Wakil Bupati Dompu H. Syahrul Parsan Langsung mengarahkan agar OPD terkait dapat memberikan dukungan seoptimal mungkin terhadap persoalan banjir yang terjadi di Kabupaten Dompu ini.

Selain membahas pemukiman warga yang terdampar banjir, Wakil Bupati Dompu juga membahas kaitan area pertanian yang terdampar banjir Rabu tadi malam, serta kaitan dengan rekayasa daerah aliran sungai.

Wakil Bupati Dompu menegaskan, kepada pimpinan OPD terkait untuk mulai melakukan upaya upaya nyata hari ini (Kamis, red) dan tetap selalu waspada serta dapat melakukan kegiatan gotong royong dalam menghadapi setiap kemungkinan bencana ini.

Pada media ini diruang kerjanya, Wakil Bupati Dompu, H.Syahrul Parsan, ST, MT juga mengaku akan segera menindaklanjuti banjir yang kerap terjadi di kabupaten Dompu ini. 

"Kami tetap akan menindaklanjuti bencana ini, kita akan Carikan solusinya. Insyaallah Kamis siang ini juga saya bersama OPD terkait akan turun di lokasi banjir,"aku Wabup Dompu ini.(amin)

TrendingMore