Dompu,-Wakil Bupati Dompu, Syirajuddin, SH (DJ) melepas sebanyak 200 Calon Jamaah Haji Indonesia (CJHI) Kabupaten Dompu NTB pada Kamis (08/05/25) bertempat di Aula Pendopo.
Pada kegiatan itu, rasa haru bercampur bahagia terlihat diwajah para CJHI karena bisa bertemu dan bertatap muka secara langsung sesama yamu Allah ini, yang akan melaksanakan ibadah haji ke tanah suci Mekah tahun 2025.
"Besar harapan kami, semoga keberangkatan Bapak/Ibu dalam melaksanakan ibadah Haji di mudahkan segala urusannya oleh SWT dijauhkan dari segala halangan dan rintangan dan hambatan,"kata Wabup DJ.
Wabup mengungkapkan, dalam menyempurnakan rukun Islam yang kelima, Allah SWT mewajibkan bagi umat Islam bagi yang mampu untuk melaksanakan ibadah haji. Selain finansial yang cukup, fisik yang prima dalam pelaksanaanya, tentunya para calon jemaah haji di tuntut untuk bersabar karena daftar tunggu yang begitu lama.
Para calon jamaah haji yang akan berangkat pada tahun ini agar dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya, baik bekal ilmu serta dapat pula menjaga kesehatan dengan sebaik-baiknya.
Wabup Syirajuddin berpesan, agar para calon jamaah haji untuk mentaati segala ketentuan dan peraturan yang ditetapkan Pemerintah Saudi Arabiyah pada saat melaksanakan Haji, agar pelaksanaan ibadah yang dilakukan bisa berjalan lancar tanpa hambatan dan selesainya nanti dengan izin Allah akan mendapatkan predikat haji yang mabrur.
Menutup sambutannya, Wabup mengingatkan kepada Calon Jamaah Haji Kabupaten Dompu bisa menjadi contoh yang baik dalam bagi jamaah lain selama beribadah, serta sepulangnya nanti dapat menjadi panutan bagi masyarakat yang ada di bumi Nggahi Rawi Pahu.”Agar Visi Kabupaten Dompu Maju, Sejahtera. Religius, berkeadilan dan Berbudaya dapat diwujudkan”harapnya.(amin)