Dompu,-Kodim 1614/Dompu NTB Senin (02/11) melaksanakan kegiatan maulid nabi Muhammad SAW. Namun sebelumnya, jajaran Kodim terlebih dahulu melakukan kegiatan apel pagi yang dilaksanakan sekitar pukul 07.00 wita dan bertindak sebagai inspektur upacara langsung diambil alih Dandim 1614/Dompu, Letkol.Inf.Ali Cahyono.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Ustadz Syarifuddin, Lc., Ustadz Nasrullah, S.Pdi., Kepala Desa Dorokobo, Taufik, segenap perwira dan seluruh staf Kodim 1614/Dompu. Selain itu, hadir pula para Danramil jajaran Kodim 1614/Dompu, seluruh anggota staf dan Babinsa jajaran Kodim 1614/Dompu serta pengurus Persit KCK Cab. XXVIII Dim 1614/Dompu.
Dandim 1614/Dompu, Letkol.Inf. Ali Cahyono yang dikonfirmasi LintasSamudera.com via WhatsApp nya mengatakan, Pada kegiatan apel pagi sebelum kegiatan maulid nabi Muhammad SAW, Dandim menyampaikan pada seluruh anggota dan jajaran Kodim 1614/Dompu untuk selalu menjaga netralitas TNI dalam hal pelaksanaan pemilukada di wilayah Kabupaten Dompu NTB.
"intinya jaga netralitas TNI dan kegiatan menonjol di Wilayah binaan masing masing Koramil dan diharapkan semuanya wajib mendeteksi dini cegah dini temu cepat dan lapor cepat,"kata orang nomor satu di Makodim 1614/Dompu ini.
Selain itu, Dandim juga meminta pada jajarannya agar terus melakukan operasi pendisiplinan Covid 19 secara masif dan di Dokumentasikan pelaksanaannya sebagai bahan laporan ke Komando atas.
"Jaga kesehatan diri kita dan keluarga kita karena sekarang musim pancaroba tidak menentu situasi dan kondisi cuacanya kadang kadang hujan deras angin kencang serta puting beliung,"pinta Dandim.
"Kita harus bangga akan profesi sebagai Prajurit TNI dan wujudkan kebanggaan tersebut dengan melaksanakan tugas dengan baik, tingkatkan disiplin, jaga nama baik satuan dengan tidak melakukan pelanggaran,"harap Dandim.
Selain Dandim juga meminta agar seluruhnya dapat laksanakan program kerja yg telah disusun dengan membuat perencanan, dilaksanakan serta dilaporkan dan lengkapi administrasi pertanggungjawaban keuangan dengan baik.
"Setelah apel pagi selesai, selanjutnya dilaksanakan kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Al Munaady Kodim 1614/Dompu dimana kegiatan ceramah langsung dipimpin oleh Ustadz Syarifuddin, Lc.,"tandas Dandim.
Sementara tujuan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW adalah, masih kata Dandim, untuk meningkatkan rasa cinta kita kepada Nabi Muhammad SAW, meneladi sifat sifatnya Nabi Muhammad serta meningkatkan keimanan dan ketakwaaan kepada Allah SWT dan Nabi Muhammad SAW.
Pada tanggal 12 Rabiul awal telah terjadi 3 peristiwa yg sangat istimewa yaitu kelahiran Nabi Muhammad SAW, hijrahnya Nabi dari mekkah ke madinah serta wafatnya Nabi Muhammad SAW.
Kita ambil hikmah perayaan maulid Nabi Muhammad SAW dan implementasikan dalam kehidupan sehari-hari serta implementasikan dalam pelaksanaan tugas sebagai Prajurit TNI.
"Apel pagi yang dilaksanakan sekaligus selalu dilaksanakan pada minggu pertama setiap bulan sebagai penyampaian informasi, perintah oleh Komandan kepada seluruh anggota serta sebagai sarana Komunikasi antara pimpinan dan anggota,"tutup Dandim.(Amin'k)