Top Menu

advertorialNews

Bupati Dompu Lantik 33 Kades Terpilih

Redaksi
Kamis, 04 Januari 2024, Januari 04, 2024 WAT
Last Updated 2024-01-04T15:26:43Z
Dompu,-Bupati Dompu H. Kader Jaelani melantik dan mengambil sumpah sebanyak 33 Kepala Desa (Kades) terpilih hasil Pilkades serentak per Oktober 2023 lalu. Masa jabatan Kades terpilih ini yakni sejak 2024 hingga 2030 mendatang. Kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah 33 Kades ini berlangsung pada Kamis (04/01/24) di halaman Gedung Parenta Nggahi Rawi Pahu Pemda Dompu.

Pelantikan 33 Kepala Desa dilakukan berdasarkan Surat Keputusan Bupati Dompu Nomor 800/403-435/DPMPD/2023 tentang Pengesahan dan Pengakatan Kepala Desa se Kabupaten Dompu Periode 2024 - 2030.

Siapakah Kades terpilih yang dilantik tersebut. Inilah daftar namanya :

1. Kepala Desa Wawonduru, Abdul Fattah, ST
2.Kepala Desa Raba Baka, Ikraman
3. Kepala Bakajaya, Umar H. Abubakar
4. Kepala Desa Nowa, Syarifuddin Sa'ban
5. Kepala Desa Riwo, Jufrin
6. Kepala Desa Saneo, Rustam
7. Kepala Desa Serakapi, Mardona Ama. Pd
8. Kepala Desa Soriutu, Imam Suwanto S. Pd
9. Kepala Desa Banggo, Abdul Malik
10. Kepala Desa Tanju, Buyung
11. Kepala Desa Lanci Jaya, Abbas
12 Kepala Desa Kampasi Meci, Syaharudin
13. Kepala Nanga Tumpu, Sudirman, S. Pd
14. Kepala Desa Kwangko, Nursalam
15. Kepala Desa Tekasire, Jaidun
16. Kepala Desa Kandidi Barat, Indrawadi
17. Kepala Desa Karombo, Firman,S. Pd
18. Kepala Desa Doropeti, Abdul Malik
19. Kepala Desa Tembalae, Ahmadun Ri'faid
20. Kepala Desa Mbuju, Sulaiman 
21. Kepala Desa Kramat, Muklat, A.Ma
22. Kepala Desa Lasi, Abbas
23. Kepala Desa O'O, Wahyudin, S. Pd
24. Kepala Desa Karamabura, Jaharuddin, S. Pd
25. Kepala Desa Mangge Na'e, Arifin
26. Kepala Desa Sorisakolo, Ibrahim 
27. Kepala Desa Dorebara, Syaiful
28. Kepala Desa Adu, Amrin
28. Kepala Desa Jala, Sadam Husein
30. Kepala Desa Kempo, Yunus
31. Kepala Desa Tolokalo, Sukardin, ST
32. Kepala Desa Dorokobo, Mansyur 
33. Kepala Desa Soro, Patu Waris. 

Pelantikan 33 Kepala Desa dihadiri oleh Wakil Bupati Dompu, H. Syahrul Parsan, ST., MT, Sekda Dompu, Ketua DPRD Dompu beserta anggota, Kapolres Dompu, Dandim 1614/Dompu, Kepala Kejaksaan Negeri Dompu, Ketua Pengadilan Negeri Dompu, Kepala OPD, Camat se Kabupaten Dompu, tokoh masyarakat dan unsur lainnya. (Adv)

TrendingMore