Top Menu

advertorialNews

Bupati Dompu Gelar Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Serba Guna

Redaksi
Senin, 29 April 2024, April 29, 2024 WAT
Last Updated 2024-04-29T14:19:00Z
Dompu,-Bupati Dompu, H. Kader Jaelani menghadiri undangan Pemerintahan Desa Nowa kecamatan Woja, melakukan kegiatannya untuk melakukan peletakan batu pertama atas pembangunan gedung serbaguna dengan menggunakan Anggaran Dana Desa ( ADD).

Bupati Dompu bersama masyarakat di Masjid Babusallam Dusun Wawobaka, sekaligus melaksanakan sholat Jum'at sebelum melakukan kegiatannya.

Setelah melaksanakan sholat Jumat pada Hari Jumat 26/04/2024, Bupatii Dompu H. Kader Jaelani memberikan sambutannya kepada masyarakat, sangat mengapresiasi atas kebersamaan Warga dan Pemerintah Desa Nowa yang memiliki semangat tinggi yang melalui mufakat dan musyawarahnya bersama sama, untuk membangun fasilitas umum yang sangat bermanfaat diperuntukkan semua orang, sambut bupati.

H. Kader Jaelani pun sangat bangga atas kebersamaan warga dan pemerintah Desa Nowa apa yang telah diperbuat Masyarakat dan Pemerintah Desa Nowa terkait dengan pembangunan fasilitas umum guna kepentingan umat atau kebutuhan masyarakat itu sendiri, paparnya.

Menurutnya, dalam semangat Pemerintah Desa Nowa Kecamatan Woja telah menyusun program membangun fasiltas umum adalah hal yang layak diacungi jempol, dan kami apresiasi atas upaya kerja keras bersama, dan bahkan dapat menjadi contoh pada Desa lain nantinya.

Lanjutnya, ini kali kedua Bupati hadir di desa Nowa untuk melakukan peletakan batu pertama pemasangan fasilitas umum.

Kali pertama sekitar setahun yang lalu, Bupati hadir melakukan peletakan batu pertama atas pembangunan Masjid Babussallam Desa Nowa.

Dan hari ini kali keduanya ditempat yang sama untuk melakukan peletakan batu pertama pembangunan gedung serbaguna yang juga kepentingan untuk melayani kebutuhan masyarakat, terangnya.

Pada kesempatannya Bupati H. Kader Jaelani sangat berharap dan mengingatkan kepada warga, agar dapat bersama-sama memelihara dan menjaga dengan baik fasilitas yang dibangun sehingga bisa dimanfaatkan dalam waktu yang lama dan dibutuhkan orang banyak.

Karena Fasilitas umum yang telah dibangun dengan biaya yang tidak sedikit ini hendaknya dapat dipelihara dengan baik sehingga penggunaannya berlangsung dalam jangka panjang.

Dalam kesempatannya Bupati mengucapkan terima kasih, atas banyak dukungan dan kebersamaan yang telah diberikan dan hendaknya dukungan dan kebersamaan tersebut terus diberikan untuk kelanjutan pelaksanaan pembangunan selanjutnya", tutupnya.

Sementara itu, Kepala Desa Desa Nowa Syarifuddin, S.Sos., mengucapkan terima kasih atas kedatangan Bupati Dompu H.Kader Jaelani besrta Rombongan dalam acara peletakan batu pertama Pembangunan Gedung Serba Guna Desa Nowa.

Alhamdulillah Kami Masyarakat Desa Nowa sangat bersyukur atas terlaksananya, pembangunan gedung serba kebutuhan masyarakat hari ini.

Pembangunan masjid ini tidak lepas dari sumbangsih tenaga dan pikirannya dari tokoh tokoh masyarakat dalam rapat bersama dengan berbagai pihak lainnya.

Masyarakat desa nowa berkeinginan, Insyaallah setelah peletakan batu pertama oleh bapak bupati H. kader Jaelani, rencana pembangunan akan kita kerjakan bersama, Ungkapnya.

Pada kesempatannya Kepala Desa nowa yakni Syarifudin, S.Sos., yang sering disapa Bang Vedon juga mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bupati H. Kader Jaelani telah bersilaturahim dengan masyarakat Desa Nowa khususnya pemerintah desa Nowa kecamatan woja Kabupaten Dompu NTB".

Syarifuddin menyampaikan juga atas kehadiran Bapak Bupati Dompu bersama rombongannya yang berkenan meluangkan waktu dalam tugas dan kewajiban untuk masyarakat, kami turut senang dan bangga sekali dengan hadir untuk kedua kalinya melakukan peletakan batu pertama atas pembangunan fasilitas umum untuk kebutuhan masyarakat di Desa Nowa, Kecamatan Woja, ucap bang vedon. 

Pada kegiatan letakan batu pertama oleh Bupati Dompu dalam pembangunan Gedung serba guna ini, agar dapat bermanfaat bagi orang banyak, kami melalui pemerintah desa Nowa kami ucapkan terimakasih banyak telah menghadiri undangan kami dan juga beberapa OPD yang mendampingi Bupati dalam kegiatan silaturahim ini, pungkas Kades Syarifuddin S Sos.(adv)

TrendingMore